Aksiamal.com - Platform Donasi Online - Al-Quran Baru Untuk Santri Pelosok Nusantara

Bantu wujudkan impian adik-adik santri penghafal Al-Quran pelosok desa, untuk mendapatkan Al-Qur'an baru.

Al-Quran Baru Untuk Santri Pelosok Nusantara

Lokasi Donasi Seluruh Indonesia

Sampai dengan Tanpa Batas Waktu



Bantu sebarkan program ini melalui sosial media

Bantu wujudkan impian adik-adik santri penghafal Al-Quran pelosok desa, untuk mendapatkan Al-Qur'an baru.

Deskripsi Program

Indonesia dikenal dengan Negara yang mayoritas jumlah penduduknya ialah muslim. Tapi hingga kini kita masih sering jumpai adik-adik santri khususnya santri pelosok yang harus belajar mengaji dengan Al-Qur’an dan Iqro’ yang lusuh, rusak dan sobek-sobek.

Ditambah lagi kondisi bangunan juga sangat memprihatinkan. Kondisi ini rupanya yang menghambat proses mengaji dan menghafal para santri-santri di pelosok. Hingga akhirnya merekapun sering merasa kesulitan karena banyaknya halaman yang hilang.

Salah satu diantaranya ialah Rumah Tahfidz Keluarga Dakwah (Natar–Lampung Selatan) yang sangat senang mendapatkan Al-Qur'an baru.

Assalamualaikum, saya mengucapkan terimakasih kepada kawan aksi yang telah menghadirkan Alquran baru untuk adik adik Rumah Tahfidz Keluarga Dakwah , semoga bermanfaat  untuk anak-anak di Rumah Tahfidz”
-Pengurus Rumah Tahfidz Keluarga Dakwah - 

Namun, Rumah Tahfidz Keluarga Dakwah hanyalah satu dari sekian banyaknya rumah quran, rumah ngaji bahkan ponpes yang kekurangan Al-Qur’an layak dan yang akan kita bantu.

Untuk itu, melalui program Aksi Tebar Al-Qur’an Nusantara ini, kami akan mendistribusikan Al-Qur’an serta alat mengaji lainnya seperti, rekal dan juz amma/iqra untuk adik santri pelosok.

Untuk itu, yuk #kawanaksi, bantu wujudkan impian adik-adik santri penghafal Al-Qur’an yang ada di pelosok desa untuk mendapatkan fasilitas dan sarana belajar yang lebih layak dengan cara:

  1. Klik tombol “DONASI SEKARANG”
  2. Masukkan nominal donasi
  3. Pilih metode pembayaran GO-PAY, LinkAja, Virtual Account bank BNI, Mandiri, BCA, BRI, BNI Syariah dan transfer ke no. rekening yang tertera.

Tak hanya mendoakan dan berdonasi, saudara-saudara juga bisa membagikan halaman galang dana ini agak semakin banyak yang bisa ikut membantu.

Donatur Penerimaan Lain

Donatur Online Fundraising

Bantu sebarkan program ini dengan menjadi Fundraiser (penyebar amal baik)

atau Anda bisa membantu menyebarkan kebaikan

Sosial media terkait program